Senin, 26 Desember 2016

Pendidikan Umum Dan Hubungan Antar-Kelompok



            Menurut penelitian, makin tinggi pendidikan seseorang makin kurang prasangkanya terhadap golongan lain, makin toleran sikapnya terhadap golongan minoritas. Mereka yang berpendidikan universitas ternyata menunjukkan sikap yang paling toleran. Jika hasil penelitian itu benar maka pendidikan harus ditingkatkan sampai taraf yang setingginya untuk menghilangkan prasangka itu. Namun ada beberapa alasan cita-cita itu tidak akan tercapai. Tak dapat kita harapkan bahwa setiap orang akan dapat memperoleh pendidikan tinggi. Ada tidaknya prasangka tidak semata-mata ditentukan oleh pendidikan. Dua orang, sama-sama sarjana mungkin sekali mempunyai prasangka yang berbeda-beda yang seorang misalnya dibesarkan dalam keluarga yang berada, yang bahagia tanpa banyak mengalami frustasi dan bersifat toleran terhadap golongan-golongan lain. sebaliknya yang seorang lagi hidup dalam keluarga yang harus berjuang dan bersaing keras dengan golongan-golongan lain. selain itu ia dipengaruhi oleh prasangka terhadap golongan lain dalam keluarga dan lingkungannya. Oaring yang pertama telah terdidik sejak kecil dalam suasana toleran. Pendidikan formal tidak akan mengubah sikapnya. Orang yang kedua telah dididik dalam suasan prasangka terhadap golongan lain dan sikap yang telah tertanam sejak kecil dalam hati sanubarinya juga tidak akan banyak diubah oleh pendidikan formal. Kedua orang itu memperoleh pengalaman yang berlainan. Banyak prasangka diperoleh dari sikap dan pendapat orang tua dan dari pengalaman dalam lingkungannya.
            Ini tak berarti bahwa pendidikan di sekolah sama sekali tak ada pengaruhnya. Pendidikan dapat merupaka faktor yang menentukan kedudukan, rasa harga diri, rasa ketentraman hidup yang turut menentukan prasangka. Ada kemungkinan mengurangi, tetapi dapat pula memerluat prasangka. Ada kemungkinan mengurangi, tetapi dapat pula memperkuat prasangka. Pendidikan Nazi yang diberikan selama zaman Hitler yang mendewakan bangsa sendiri dan merendahkan bangsa-bangsa lain dengan sengaja menanamkan prasangka itu. Akan tetapi meningkatkan taraf pendidikan itu sendiri tidak memecahkan masalah prasangka ini.

1 komentar: